Tanam Karakter, UPT SMP Negeri 32 Gresik Biasakan Apel Pagi

UPT SMP Negeri 32 Gresik terus berupaya menanamkan sikap disiplin sebagai bentuk penanaman karakter pada peserta didik. Salah satunya melalui kegiatan apel pagi. Pagi ini, Rabu (23/10/2019), apel pagi dilaksanakan di lapangan sekolah mulai pukul 06.45 WIB hingga pukul 07.00 WIB dan diikuti seluruh warga sekolah. 

Bertindak sebagai pembina, Misbahul Muhib, S.Pd., M.Pd., dalam sambutannya, menyampaikan pentingnya disiplin. Selain itu, ia berpesan agar peserta didik dapat meminimalisir penggunaan sampah plastik. "Kalau bisa, tidak perlu jajan di luar sekolah karena yang dibawa masuk ke sekolah sudah tentu sampah plastik, kita lariskan saja kantin kita," katanya.

Lebih lanjut, pria yang sudah menetap di desa Lasem itu mengatakan keuntungan kantin itu kita kelola untuk kepentingan kita. "Termasuk beli sound system ini," ungkapnya. 

Meski pada awalnya kegiatan apel pagi dirasa berat oleh sebagian besar peserta didik dan guru, terutama bagi yang bertempat tinggal jauh dari sekolah. Sekarang, warga sekolah dapat merasakan manfaat apel pagi. Pertama, penerapan program ini menimbulkan pengurangan jumlah peserta didik yang terlambat. Kedua, semua warga sekolah memiliki waktu yang lebih untuk mempersiapkan diri dalam pembelajaran. Ketiga, hal ini merupakan strategi agar peserta didik yang terlambat "sungkan" untuk terlambat, karena apabila terlambat, peserta didik harus berbaris di depan peserta didik yang hadir lebih awal. (Rifaus.Id)


x

0 Komentar